- Kalau pakai actuator / positioner, otomatis hanya perlu satu LNB C-Band dan satu LNB Ku-Band di satu posisi .
- Kalau mau tidak repot, tentu menggunakan LNB Combo bersusun yang banyak di pasaran
- Kalau mau berkreasi, bisa saja mencoba menyambung / memodifikasi LNB C-Band yang ditempelkan LNB Ku-Band di atasnya,
tentunya LNB Ku-Band nya yang jenis Prime Focus juga, bukan Offset Focus
- Kalau mau menempatkan kedua LNB bersampingan, dengan menerapkan prinsip satu dish dua LNB,
tentu harus sangat berdempetan untuk dish berdiameter 6 feet dan ini kadang cukup sulit diaturnya,
mengingat saling berbagi fokus di bidang fokus 6 feet yang sempit, kecuali kalau 7 feet atau 8 feet lebih mudah .
- Penggunaan actuator / positioner perlu memperhatikan pengaturan
deklinasi dish, agar dapat menangkap
banyak / beberapa satelit dengan kontrol penggerak dengan baik agar kurang lebih sesuai lengkungan posisi satelit di angkasa
- Receiver tentu perlu support Switch DiSEqC 1.2 agar bisa menangkap lebih dari empat satelit .
Atau menerapkan sistem multi switch (
www.forumsatelit.com/pernak-pernik-tracking/all-about-diseqc-multiswitch-splitter/1100 )